Troso, MAMHTROSO.com – Yayasan Pendidikan Islam Matholi’ul Huda Troso, baru-baru ini berhasil membebaskan sebidang tanah seluas 816 meter persegi milik warga. Lahan yang sedianya akan dijadikan sarana olahraga itu mulai diratakan menggunakan alat berat, kemarin (17/11/2013).
Kepala MA Matholi’ul Huda Troso Nur Kholis Syam’un, mengungkapkan, sempat terjadi tarik-ulur saat proses negoisasi, sebelum akhirnya dapat terbeli. Pihak yayasan sendiri telah menganggarkan dana sebesar Rp 170 juta untuk pembelian tanah tersebut. “Dana itu sudah termasuk biaya peresmian tanah dan perataan tanah,” ungkapnya.
Tanah yang dibebaskan, lanjutnya, berasal dari dua orang warga yang tinggal di dekat madrasah, masing-masing milik Subiah seluas 336 meter persegi dan milik Rifah seluas 480 meter persegi.
Kepala madrasah menambahkan, lahan berukuran 48 x 17 meter itu rencananya akan dipasang paving block dan tiang ring basket permanen. “Harapannya bisa digunakan untuk kegiatan berolahraga siswa, bisa untuk basket, futsal, atau olahraga yang lain,” terangnya. Keberadaan lahan itu nantinya akan menjadi lapangan olahraga tambahan, selain lapangan olahraga yang sudah ada sebelumnya. (Agus Ahmad Fadloli)