Troso, MAMHTROSO.com – Kontingen MA Matholi’ul Huda Troso Jepara mengikuti ajang perlombaan pramuka Dinus Rover Scout Competition (DRSC) V Tahun 2022, Jum’at hingga Ahad kemarin (18-20/2/2022).
DRSC V ini diselenggarakan oleh racana Universitas Dian Nuswantoro Semarang dengan jumlah peserta terdaftar 28 pangkalan yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Ada yang dari Jakarta, Banten, Bogor, Cirebon, Lamongan, Jember, Mojokerto, Sulawesi Selatan, Tanjung Pinang, Pontianak, dan sebagian besar yang lainnya dari daerah Semarang Jawa Tengah. Hal ini karena perlombaan ini dilaksanakan lewat Zoom Meeting.
Meskipun ini ajang perlombaan pramuka namun hampir semua lombanya adalah kegiatan-kegiatan aplikatif. Diantara 5 mata lombanya adalah Story Telling, Iklan Layanan Masyarakat, Teknologi Tepat Guna, Lomba Cermat Tangkas Pramuka, dan Joged Komando.
Kontingen MA MH Troso Jepara dipimpin oleh Muhammad Ilham Ainun Nijam (XII IPA-2) dan Saidatul Ummah (XII IPA-3). Jumlah kontingen 8 putra dan 8 putri, dengan kompak berlatih dan mempersiapkan bahan lombanya dengan waktu kurang dari 1 bulan.
Dalam ajang ini Kontingen MA MH Troso Jepara kurang beruntung karena tidak bisa menjadi Juara Umum. Namun tetap bersyukur karena masih mendapat beberapa tropi di beberapa kejuaraan. Ada 4 tropi yaitu Juara 1 Lomba Iklan Layanan Masyarakat Putri, Juara 2 Lomba Iklan Layanan Masyarakat Putra, Juara 1 Lomba Teknologi Tepat Guna Putra, dan Juara 3 Lomba Cermat Tangkas Pramuka. (Syah)