Troso, MAMHTROSO.com – Hari terakhir kemadrasahan di MA dan MTs. Matholi’ul Huad Troso diagendakan untuk membacakan dan menjelaskan tata tertib madrasah. Kegiatan ini diikuti juga oleh seluruh siswa dan para guru di halaman madrasah sebagaimana hari-hari sebelumnya, Kamis (25/7/2019).
Sebelum dimulai pembacaan tata tertib, terlebih dahulu Drs. H. Nur Kholis Syam’un Kepala Madrasah Aliyah Matholi’ul Huda Troso memberikan pengantar. Beliau menyampaikan bahwa tidak ada perkara apapun tanpa sebuah aturan, dan hanya orang bodoh yang tidak paham aturan. Karena setiap segala sesuatu pasti memiliki sebuah tata cara.
Kemudian menurut Noor Ubaidillah, S.Pd.I., Tata tertib ini adalah kesepakatan bersama antara guru-guru dan masyarakat yang disesuaikan dengan syariat islam untuk mencapai tujuan bersama. Tujuan bersamanya tentu adalah mencetak siswa-siswi muslim yang memiliki karakter sebagaimana yang tercantum dalam pancajiwa. Yaitu keikhlasan, keserhanaan, kemandirian, penolong, dan ukhuwah islamiyah.
“Ojo njarak, ojo njarak, ojo njarak, nglakoni opo wae, bakal balek reng awake dewe”, pungkas Drs. H. Nur Kholis Syam’un. Maksudnya jangan disengaja menabrak aturan. Ketika sudah tahu mana yang dilarang dan mana yang diperintahkan, mana yang baik dan mana yang buruk, maka seorang siswa harus berfikir di setiap perilakunya. Diberikan sanksi sesuai dengan kebijakan madrasah, itu berarti madrasah berhak menimbang dan memberikan sanksi seadil-adilnya kepada siswa yang melanggar.
Terakhir beliau mengumumkan bahwa lomba menghias kelas dan K5 mulai Sabtu (27/7/2019) dapat dimulai. (Syah)