Troso, MAMHTROSO.com – Untuk mengembangkan fasilitas pendidikannya, Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Matholi’ul Huda Troso hari ini melaksanakan pengecoran lantai 2 gedung baru, Rabu (23/12/2020). Berbeda dengan pengecoran untuk lantai 1 dulu masih tenaga manual menghabiskan banyak tenaga dan waktu, pengecoran kali ini menggunakan Jasa Jayamix.
Proses pengecoran ini dimulai pada pagi hari, namun truk molen pertama baru sampai di lokasi pengecoran pada pukul 10.00 WIB. Sebanyak 4 truk molen bolak-balik sampai 36 kali angkutan untuk mengecor lantai berkapasitas 98 kubik. Yaitu seluas 8 lokal kelas dan 10 kamar mandi. Proses pengecoran selesai kurang lebih pada pukul 11.30 WIB.
Gedung baru ini dibangun 3 lantai yang berisi 24 lokal dan 30 kamar mandi. Yang rencana akan dijadikan gedung baru untuk siswa MA Matholi’ul Huda Troso. Sedangkan untuk gedung lama akan digunakan untuk asrama atau rintisan pondok pesantren Matholi’ul Huda Troso.
Pada proses pengecoran ini menghabiskan lebih dari 108 juta. Dan total pengeluaran dalam pembangunan gedung baru 3 lantai sampai saat ini di laporan tahap 3 sudah menjadi 1,8 M. Semoga pembangunan diberikan kelancaran oleh Allah dan semoga suatu hari nanti akan menjadi pondok pesantren besar, maju, dan memberkahi umat. (Syah)