Troso, MAMHTROSO.com – Koperasi Karyawan Yayasan Matholi’ul Huda Troso adakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) kemarin, Jum’at (23/2/2018). Acara ini dilaksanakan di Aula MA Matholi’ul Huda Troso pada pukul 08.00 WIB. Dihadiri oleh seluruh anggota dari semua unit mulai dari Madrasah Aliyah, Madrasah Tsanawiyah, Madrasah Ibtidaiyah, Raudlatul Athfal, dan Madrasah Diniyah kurang lebih sekitar 141 orang.
Lihat galeri kegiatannya – klik
Rapat Anggota Tahunan ini memang salah satu program kerja dari Koperasi Karyawan Yayasan Matholi’ul Huda Troso yang biasanya dilaksanakan pada awal tahun. Sebelum acara inti dimulai diadakan tahlilan yang dipimpin oleh H. Musthofa Kamal dan barokah doa dipimpin oleh KH. Ali Ahsan.
Acara ini juga dihadiri oleh Kepala Seksi Fasilitasi dan Pembiayaan, perwakilan dari Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Tenaga Kerja dan Trasnmigrasi Kabupaten Jepara yaitu Ibu Kistantiniyatul Chilwiyah. Beliau mengapresiasi diadakannya RAT Kopkar Matholi’ul Huda Troso sesuai dengan aturan waktu yang ditentukan yaitu maksimal 3 bulan setelah tutup buku di akhir tahun. Beliau juga menyarankan agar segera mendaftarkan koperasi yang sudah berjalan sehat ini untuk mendapatkan Nomor Induk Koperasi (NIK).
Dalam rapat ini disampaikan Laporan Pertanggung Jawaban perjalanan koperasi dalam satu tahun, pembahasan program kerja satu tahun ke depan, dan pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU). Acara inti laporan pertanggung-jawaban pengurus koperasi dipimpin langsung oleh Bpk. Fadloli, S.Pd.I., Ketua Koperasi Karyawan Yayasan Matholi’ul Huda Troso. Terkait keanggotaan pada tahun 2017 ada 3 anggota baru yang masuk, dan ada 7 anggota yang keluar. Sementara untuk volume kredit anggota mengalami peningkatan yang semula pada tahun 2016 jumlahnya sekitar Rp 1.288.890.000,- dengan 116 penerima, pada tahun 2017 jumlahnya meningkat menjadi Rp 1.580.400.000, dengan 138 orang penerima. Dan total Kas pada tahun 2017 kemarin pemasukan sebesar Rp 1.887.958.706,- dengan total pengeluaran sebesar Rp 1.882.270.700,-.
Acara dilanjutkan dengan laporan hasil pemeriksaan pengawas Kopkar Yayasan Matholi’ul Huda Troso oleh Drs. H. Nur Kholis Syam’un. Beliau menyampaikan sejarah awal berdirinya koperasi karyawan ini yang bermula dari didirikannya Kesra Matholi’ul Huda Troso pada tahun 2002. Drs. H. Nur Kholis Syam’un yang pada saat itu sebagai Kepala MTs. Matholi’ul Huda Troso mengusulkan berdirinya Kesra ini kepada KH. Abdul Djalil al Hafidz Ketua Yayasan Matholi’ul Huda Troso. Setelah disetujui kemudian H. Sucipto, S.Ag. saat itu sebagai Kepala Madin Matholi’ul Huda Troso ditunjuk sebagai ketua Kesra Matholi’ul Huda Troso. Berjalan selama 4 tahun, kemudian pada tahun 2007 Kesra ini berubah menjadi Koperasi Karyawan yang diresmikan melalui badan hukum oleh Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Penanaman Modal Kabupaten Jepara.
Kopkar Yayasan Matholi’ul Huda Troso ini memiliki proses peminjaman yang sangat mudah dan cepat. Sehingga dengan kemudahan itu Drs. H. Nur Kholis Syam’un selaku ketua pengawas koperasi menekankan agar para anggota yang memiliki kewajiban pembayaran kredit dapat membayarnya tepat waktu. Karena dengan kedisiplinan itu koperasi dapat berjalan dengan sehat. Akan tetapi jika ada anggota yang mengalami kredit macet maka sama halnya akan menghancurkan koperasi di Yayasan Matholi’ul Huda Troso ini.
Sementara untuk pembagian doorprize dilaksanakan sebelum acara selesai. Ada lebih dari 200 jenis doorprize sembako seperti deterjen, gula, mie instan, kecap, sirup, kopi, susu, dll ditambah dengan uang transport bagi anggota yang tidak hadir. Meskipun hanya sembako tetapi tujuannya adalah supaya seluruh anggota yang hadir pada RAT ini mendapatkan door prize. Bahkan ada yang mendapatkan doorprize ini lebih dari 2 kali. Selain doorprize pada RAT kali ini setiap anggota juga mendapatkan jaket. (Syah)